Senja yang memadukan dua warna emasnya
Kini hadirmu mengintai bayangan jam
Seakan pikiranku terusik ingin menyapamu seperti lembutnya sutra
Di bawah rindangnya pohon
Aku menunggu kabarmu yang kian terpendam sangat dalam
Sepucuk rindu
Ia menyatu dalam pikiran dan rasa
Ijinkan aku menyapamu dengan caraku
Janganlah pergi kau dariku
Aku menunggumu di waktu senja tiba
Karya: Ely Laelasari
0 Comments