Mengubah Limbah Kulit Pisang Tak Bernilai Menjadi Bahan Dasar Berbagai Olahan || Zahrapedia Artikel 2020

Bismillahirrahmanirrahim...

Zahrapedia Artikel 2020 - Hai sahabat Zapers, gimana nih kabarnya?

Hari ini di Zahrapedia akan berbagi tips buat kalian para pejuang dapur :)

Yaap kali ini kita akan berbagi cara membuat tepung dari kulit pisang. Penasaran? Cuss baca sampai selesai ya.

Sebelum ke topik utama, ada baiknya kita membahas apa sih tepung itu?


Tepung adalah partikel padat yang berbentuk butiran halus atau sangat halus tergantung proses penggilingannya. Tepung biasanya digunakan untuk keperluan penelitian, rumah tangga, dan bahan baku industri.

Tepung terbagi atas beberapa jenis sesuai dengan bahan baku tepung itu sendiri. Kali ini yang akan kita bahas adalah tepung terigu yaitu tepung yang berbahan dasar dari gandum.

Sejarah gandum di Indonesia sendiri diperkirakan muncul pada tahun 1969 yaitu ketika Amerika Serikat memperkenalkan paket kerjasama ekonomi di bawah Hukum Publik 480 (PL 480). Kebijakan itu berisi perpanjangan kerjasama bantuan makanan kemanusiaan dalam bentuk tepung terigu atau gandum ke Indonesia.

Dari waktu ke waktu masyarakat Indonesia mulai mengenal dan memanfaatkan tepung terigu dalam kehidupan sehari-hari sebagai bahan dasar ataupun campuran dalam berbagai olahan makanan, terutama di rumpun kue-kuean.

Selain menggunakan gandum ternyata tepung terigu juga bisa dibuat dari bahan lainnya, salah satunya dari kulit pisang.

Baca Juga: Camilan Ngenyangin Super Simpel


Source: Idntimes.com


Berikut alat dan bahan yang digunakan dalam membuat tepung kulit pisang:

Alat:
- Pisau
- Papan untuk menjemur
- Penggiling
- Ayakan

Bahan:
- Kulit pisang raja
- Natrium tiosulfat (bisa didapat di toko bahan kimia)

Penggunaan zat kimia Natrium tiosulfat bertujuan untuk menghambat terjadinya proses oksidasi pada kulit pisang, sehingga dapat mencegah timbulnya pencoklatan kulit pisang. Sehingga tepung yang dihasilkan akan lebih bersih. Jika tidak ada bahan tersebut, bisa juga menggunakan air.

Baca Juga: Cookies Mulberry Taro


Cara pengolahan kulit pisang menjadi tepung:

1. Kupas pisang raja yang telah masak, pisahkan daging buah dengan kulitnya (ingat ya yang kita pakai kulit pisangnya) potong menggunakan pisau menjadi kecil-kecil agar mudah dalam proses selanjutnya.

2. Rendam kulit pisang dalam larutan natrium tiosulfat, setelah itu ditiriskan.

3. Keringkan potongan kulit pisang dibawah sinar matahari langsung kurang lebih dua hari. 

4. Setelah kering atau kadar air kurang lebih 14%, potongan kulit pisang dapat digiling atau dihaluskan dengan pengiling atau dapat juga ditumbuk.

5. Kulit pisang yang sudah lembut kemudian diayak dengan ayakan untuk mendapatkan tepung terigu yang siap untuk digunakan.

6. Tepung terigu siap digunakan sesuai kebutuhan.

Gimana? Cukup mudah bukan?

Dengan bahan yang sangat terjangkau bahkan bisa dibilang dengan bahan limbah, para pejuang dapur tetap bisa berkreasi saat di rumah aja:)

Semoga bermanfaat ya...

Jangan lupa untuk Read, Learn, and Share yaa😉

Baca Juga: Bihun Nanas, Praktis No Ribet

Post a Comment

1 Comments

  1. Masha Allah, baru tau klw kulit pisang bisa dijadi in tepung. Jazaakumullah ilmunyaa..

    ReplyDelete