Sabda Malam || Puisi

Photo by Zoltan Tasi on Unsplash


Di ujung malam
Mimpiku terusik
Di waktu senyapnya dunia
Sapanya merayu di ambang daun telinga
Mata yang sayup enggan akan terbuka
Raga yang lelah menolak untuk terjaga
Jiwa yang menyadari akan kehadiran-Nya
Terus berusaha menyadarku
Seolah peristiwa akan terjadi kepadaku
Tidak!
Ini lebih sekedar itu
Pekiknya, tak henti membujukku
Terjagalah
Maka akan Ku sambut kedatanganmu
Memintalah
Maka akan Kuberikan keinginanmu
Memohonlan
Maka akan Kuwujudkan mimpi-mimpimu

Diantara mimpi, 19 Mei 2021

Post a Comment

0 Comments