Inilah aku
Di sinilah kehidupanku
Dan itu kamu
Dengan segala kehidupanmu
Kita jauh berbeda
Mustahil pula bisa bersama
Aku yang entah punya apa
Sedangkan kamu punya segalanya
Ya, kamu begitu luar biasa
Dengan pontensi yang kamu punya
Bisa mengenalmu itu istimewa
Diam-diam mengagumimu itu sudah biasa
Media masa sudah menjadi keseharianmu
Terus berkarya itu keahlianmu
Sudahlah, membicarakanmu mungkin tak akan ada ujungnya
Memastikanmu benar-benar ada itu poin pentingnya
Pacitan, 19 September 2020
0 Comments