Untuk Mereka
![]() |
Source: Pinterest.com |
Di mana aku?
Ke mana pula harus mencari?
Jutaan atau mungkin ribuan
Belahan kiri bahkan belahan kanan
Bagaimana bisa kutemukan?
Jika Tuhan saja tak mengizinkan
Sungguh ini sebuah kemustahilan
Menemukan apa yang kuinginkan
Ini bukan soal jarak yang memisahkan
Bukan soal keadaan maupun pebedaan
Masa lalu yang tak memberiku kesempatan
Membiarkanku terbelenggu tanpa perhatian
Semuanya sudah terlambat
Dan aku baru saja mendekat
Tuhan, mengapa kau ambil begitu cepat?
Bahkan terima kasihku belum sempat terucap
Pacitan, 19 Juli 2020
0 Comments