QnA Tentang Etika Publikasi Ilmiah

Apa yang dimaksud dengan fabrikasi, falsifikasi, plagiasi, duplikasi, dan fragmentasi/salami?

a. Fabrikasi 

Data atau hasil penelitian dikarang atau dibuat-buat dan dicatat dan atau diumumkan tanpa pembuktian bahwa peneliti yang bersangkutan telah melakukan proses penelitian. 

b. Falsifikasi 

Data atau hasil penelitian dipalsukan dengan mengubah atau melaporkan secara salah, termasuk membuang data yang bertentangan secara sengaja untuk mengubah hasil. Pemalsuan juga meliputi manipulasi bahan penelitian, peralatan, atau proses. 

c. Plagiasi 

Gagasan atau kata-kata orang lain digunakan tanpa memberi penghargaan atau pengakuan atas sumbernya. Plagiasi dapat terjadi Ketika mengajukan usul penelitian, dan melaksanakannya, juga dapat terjadi ketika menilai dan melaporkan hasilnya. Plagiasi mencakup perbuatan seperti mencuri gagasan, pemikiran, proses, dan hasil penelitian orang lain baik dalam bentuk data maupun kata-kata, termasuk bahan yang diperoleh dalam penelitian terbatas yang bersifat rahasia. 

d. Duplikasi 

Yaitu saat penulis mempublikasikan artikel atau tulisan yang sama di tempat yang berbeda tanpa memberitahu pembaca atau penerbit. 

e. Fragmentansi/salami 

Memecah studi ke beberapa publikasi demi menghindari publikasi satu studi besar.

Apa arti istilah ghost author, guest author, dan corresponding author?

a. Ghost author 

Penulis professional yang dipakai jasanya untuk menulis pesanan, bisa berupa buku, artikel, cerita, dan tulisan lain dengan hak cipta bukan milik penulis tetapi milik orang yang menyuruhnya. Ghost author bila diterjemahlan secara harfiah adalah “penulis bayangan”, atau dalam dunia skripsi juga disebut sebagai “joki skripsi”. 

b. Guest author 

Merupakan orang yang memposting suatu artikel ke dalam blog milik orang lain. Biasanya menjadi guest author akan dituntut untuk menulis sebagai aturan website yang dituju seperti banyaknya kata, ukuran atau jenis font, menyisipkan gambar, dan masih banyak lagi. 

c. Corresponding author 

Merupakan penulis yang akan menjadi tempat berkorespondensi bagi orang lain yang ingin bertanya tentang paper tersebut. Corresponding author adalah pihak yang paling bertanggung jawab atas kualitas isi paper. 

Apa yang disebut sebagai penerbit/jurnal predator? Apa perbedaannya dengan hijacked journal

Jurnal predator adalah mode bisnis yang mengeksploitasi model jurnal open access (OA) untuk meraup untung sebanyak-banyaknya tanpa memperhatikan kualitas artikel yang dipublikasi. Jurnal semacam ini perlu dieaspadai karena tidak hanya akan merugikan secara materi saja namun yang terpenting juga reputasi akademik. 

Sedangkan hijacked journal (jurnal bajakan) adalah jurnal yang membajak jurnal asli yang memiliki reputasi bagus dan memiliki impact factor yang tinggi. Cara membajaknya yaitu: membuat alamat website palsu bagi jurnal yang dibajak misalnya dengan mengganti ekstensi .com dengan .id. Hijacked journal juga akan meminta peneliti untuk membayar biaya yang tinggi agar tulisannya diterbitkan dan tulisan tersebut tidak melewati proses mitra bestari. 

Apakah yang dimaksud dengan impact factor?

Impact factor adalah standar penilaian yang dibuat oleh The Institute of Scientific Information (ISI) yang digunakan untuk mengukur cara sebuah jurnal menerima sitasi pada artikel dalam rentang waktu tertentu, biasanya dalam dua tahun terakhir. Penilaian impact factor dihitung berdasarkan jumlah indeks sitasi dari jurnal-jurnal yang telah diindeks oleh Institute of Scientific Information (ISI) yang dilaporkan setiap tahun dalam Jornal Citation Report (JCR). 

Jurnal dengan nilai impact factor tertinggi akan dipilih karena dinilai lebih unggul dan banyak diminati oleh pengguna. Nilai impact factor menggambarkan nilai pengaruh jurnal menggambarkan tingkat pengaruh jurnal di bidang tersebut. Dengan nilai impact factor yang tinggi, jurnal tersebut akan semakin menarik minat ilmuwan untuk mengutip atau mengembangkan bidang keilmuan di dalam jurnal di dalam jurnal tersebut.

Nah, itu dia sekilas tentang "Etika Publikasi Ilmiah" ya. Jangan lupa komen dan share ya, Sobat. 

Post a Comment

0 Comments